Best Western Premier Hotel

Review Hotel Best Western The Hive : Liburan Nyaman di Hotel Strategis Jakarta Timur

Assalamu’alaikum Traveloholic!
Aawal Mei ini, syukur alhamdulillah saya mendapatkan kesempatan untuk berlibur di Best Western Premier The Hive, yang terletak di Jakarta Timur. Pertama kali membaca lokasinya, saya langsung jatuh cinta dan memutuskan untuk melarikan diri sejenak dari rutinitas dan bersantai dengan staycation sehari saja di hotel yang letaknya strategis ini.
Ya, benar banget nih, Hotel Best Western Premier The Hive letaknya strategis banget. Best Western Premier The Hive terletak di Kawasan Bisnis Cawang, tepatnya di di Jl. D.I Pandjaitan Kav 3-4, Cawang Jakarta Timur. Karena letaknya di sekitaran Kawasan Bisnis Cawang, maka hotel sangat mudah di jangkau baik dari dalam Jakarta maupun dari luar Jakarta, pun karena lokasinya yang dekat dengan Bandara Halim Perdana Kusuma. Cukup 10-15 menit berkendara dari Bandara Halim Perdana Kusuma, kita sudah bisa sampai di hotel bintang 4 ini. Best Western Premier The Hive dikelola di bawah jaringan hotel internasional, Best Western International.
Nah, kalau Travelholic punya rencana berlibur ke Jakarta atau sekedar staycation, Travelholic bisa mengambil Hotel Best Western Premier The Hive sebagai pertimbangan untuk menginap.

Review Hotel Best Western Premier The Hive

Hotel Best Western Premier The Hive ini ternyata berada di gedung Tamansari The Hive, Cawang. Jadi banyak terdapat banyak gerai restoran di lantai dasarnya. Tidak perlu khawatir bila membutuhkan makanan ringan hingga perlengkapan mandi, kita juga dapat menemukan mini market di gedung ini, loh. Dari segi lokasi, Hotel Best Western The Hive sangat nyaman dan mudah untuk di akses.
Untuk lobby hotel ada di lantai 5, karena lantai dasar hanya digunakan untuk concierge. Jadi, kita perlu naik lift dulu untuk menuju lobby hotel. Untuk area lobby, hotel ini punya desain yang terlihat cukup simple dan nyaman.
Di area lobby tersedia beberapa kursi serta sofa yang bisa digunakan tamu untuk duduk bersantai sambil menunggu proses check ini. Pada area resepsionis, terdapat vocal point dengan desain heksagonal yang cukup menarik perhatian. Rupanya motif heksagonal ini merupakan logo dari Hotel Best Western Premier The Hive.

Best Western Premier Hotel
Best Western Premier Hotel

Area publik lantai 5 ini sepertinya menjadi area service utama bagi Hotel Best Western Premier The Hive. Jadi selain terdapat lobby hotel, ada juga Miele Bar and Lounge, Heather Restaurant serta area kolam renang yang berjumlah dua buah.
Kolam renang menjadi titik utama dari area service ini. Ada kolam renang untuk dewasa dan kolam renang untuk anak-anak yang lebih dangkal. Dari area lobby, bar serta restaurant, kita bisa melihat jelas ke arah kolam renang. Titik utama ini menjadikan Hotel Best Western Premier The Hive menjadi lebih nyaman dan homey.
Setibanya saya di meja resepsionis, petugas resepsionis langsung membantu saya dengan dengan ramah. Proses check-in juga sangat mudah, petugas juga memperkenalkan saya ke aplikasi Best Western yang sterlebih dahulu saya download.

Nyamannya Kamar Best Western Premier The Hive
Nah, setelah proses check in yang singkat, saya mendapatkan kamar di lantai 8, tepatnya di kamar 815. Kamar yang saya tempati termasuk kamar Deluxe, dengan single bed yang berukuran cukup luas. Oh ya, di Best Western Premier The Hive sendiri terdapat beberapa kelas kamar, yaitu Superior, Deluxe, Super Deluxe, Corner Suite, Junior Suite serta Premier. Total kamarnya ada sekitar 191 ruangan. Rating hotel ini sendiri termasuk kategori bintang 5, loh, kebayang kan nyamannya kamar di Best Western Premier The Hive?
Selain tempat tidurnya yang nyaman banget, kamar ini juga dilengkapi dengan meja serta sofa di sudut ruangan yang bisa digunakan untuk bersantai. Oh yah, untuk koneksi wifi nya juga sangat cepat dan tidak merepotkan saat login. Jadi menambah kenyamanan bersantai di kamar, nih.

Best Western Premier Hotel
Best Western Premier Hotel

Heather Restaurant Santap Jadi Lebih Nikmat
Beruntungnya saya, ngga hanya mendapatkan kesempatan untuk menginap di Hotel Best Western Premier The Hive, tapi juga mendapat kesempatan mencoba santapan kuliner di Heather Resto yang menjadi restaurant utama di hotel ini.
Kebetulan saat saya menginap di Hotel Best Western Premier The Hive, adalah pada saat bulan Ramdan. Jadi, saya hanya berkesempatan bersantap untuk makan sahur saja. Makanan sahur sudah disediakan sejak pukul 03.00 WIB, dan menu yang dihidangkan juga cukup lengkap, loh.
Yang paling saya suka dari Heather Restaurant ini adalah ragam menunya yang sangat bervariasi. Jadi kita bisa mencoba banyak jenis makanan, mulai dari nasi, soup, bubur, salad, cereal, roti hinga pasta. Oh yah, Heather Restaurant juga punya coffee mechine sendiri, jadi tamu bisa leluasa membuat jenis kopi yang mereka inginkan.
Pelayanan yang diberikan juga sangat ramah, pelayan restaurant cukup tanggap dalam membantu, walau tamu yang datang pada saat sahur waktu itu cukup ramai. Sebagai tamnahan informasi, ada empat menu andalan Heather Restaurant antara lain adalah Buntut goreng rica-rica, Buntut goreng cabe ijo, Buntut goreng sambal matah, dan Buntut goreng saos mentega. Nah, Travelholic bisa tuh nyobain salah satu dari empat menu andalan tersebut untuk makan siang atau makan malam.
Selepas makan sahur dan subuh, saya memilih untuk menunggu matahari pagi di area kolam renang. Yep, dan rasanya tidak dapat menahan diri untuk berenang sebentar saja sambil berolahraga.
Lepas berenang, saya memilih untuk melihat fasilitas yang ada di hotel ini. Saya mengunjungi Bhuvana Spa, yaitu nama dari tempat layanan spa hotel Best Western Premier The Hive. Letaknya berdekatan dengan fasilitas fitness. Suasana tempat spa nya juga nyaman banget, dengan aromatherapy yang menyegarkan.
Lanjut yah, ke fasilitas meeting room yang terdiri dari beberapa ruangan dengan kapasitas mulai dari 15 hingga 200 orang, ada sekitar tujuh meeting room dengan kapasitas yang berbeda-beda untuk melayani kebutuhan acara, seperti meeting, seminar ataupun wedding. Saat saya menginap di sini, ada beberapa instansi pemerintah yang sedang melaksanakan kegiatannya di hotel ini. Dan sepertinya ruang meeting yang ada telah terpakai semua untuk kebutuhan instansi pemerintahan ini.
Untuk urusan kenyamanan, Hotel Best Western Premier The Hive memang juaranya. Mulai dari kamar, restaurant, fasilitas penunjang hingga layanan dari petugas hotel benar-benar menyenangkan. Ditambah lagi lokasinya yang strategis, bikin hotel di Jakarta Timur ini wajib dijadikan pilihan pertama untuk menginap di Jakarta. Pastinya saya akan menginap lagi di Best Western Premier Hotel dalam waktu dekat.


Posted

in

,

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *