Pilih Koper atau Ransel?

Nah mungkin banyak dari Travelholic sebelum berangkat traveling suka nanya “gw mesti bawa ransel
atau koper yah?” Suka bingung deh pasti ๐Ÿ™‚

Sebenernya sih tergantung pada perjalanan nya. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan ketika
memutuskan antara ransel dan koper. Cekidot dulu yuuuk..

1. Jenis perjalanan
Kalau sebagian besar perjalanan Travelholic adalah melalui udara kemudian langsung ke hotel, maka
koper memang yang Travelholic butuhkan. Tapi kalau perjalanan Travelholic lebih sering melalui
darat misalnya dengan kereta api atau bus, maka ransel akan lebih memudahkan untuk berjalan dalam
jangka waktu yang lebih panjang.

2. Destinasi
Untuk destinasi yang beriklim cukup panas seperti Asia Tenggara, Asia Selatan dan Australia akan
membutuhkan pakaian yang lebih sedikit dan biasanya lebih tipis. Travelholic hanya memerlukan
sedikit ruang untuk pakaian. Ransel akan cukup praktis untuk dibawa ke pesawat, yang juga akan
menghindari Travelholic dengan masalah klaim bagasi. Nah kebalikannya kalau Travelholic traveling
ke Eropa :)butuh koper yang besar untuk pakaian hangat.

3. Kesehatan
Nah mau bawa koper ataupun ransel secara keseluruhan tergantung dari tingkat kebugaran Travelholic.
Karena jika Travelholic memiliki punggung atau lutut yang tidak sehat, maka ransel tidak cocok ๐Ÿ™‚

4. Durasi traveling
Kalau Travelholic traveling dalam waktu lama akan memerlukan pakaian yang lebih banyak, berbeda
dengan traveling yang hanya satu minggu. Kembali lagi memutuskan mau memakai koper atau ransel
tergantung dari isi tas Travelholic yah..

Dari semua rincian di atas pada akhirnya perencanaan adalah kuncinya. Semoga rincian tersebut bisa
menjadi pertimbangan sebelum traveling yah ๐Ÿ˜€
@hijabpacker – backpack is my favorite

 


Posted

in

by

Comments

One response to “Pilih Koper atau Ransel?”

  1. […] backpackeran? Lebih sering pake ransel […]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *